SHAZAM
Pernahkah
terlintas di pikiran kalian, jika suatu hari kalian mendapatkan kekuatan 6 dewa
dari 1 penyihir? Jika jawaban kalian tidak, sama dengan Billy Batson (Asher
Angel) seorang anak yang tinggal sebatang kara dan berpindah-pindah dari panti
ke panti, suatu hari dia mendapatkan kekuatan super dan mendapatkan beban
dipundaknya untuk menyelamatkan satu kota. Simak review kami berikut ini. (WARNING SPOILER)
Billy
Batson seorang anak yang susah diatur dan selalu kabur di setiap panti yang dia
tinggal, sebenarnya hal itu bukanlah tanpa alasan, dia yakin bahwa ibunya masih
hidup diluar sana. Dan, suatu ketika saat dia sedang pulang menggunakan kereta,
tiba-tiba dia ditarik ke suatu ruangan dan bertemu dengan seorang penyihir, dan
sang penyihir pun memberikan kekuatannya.
FILM
TERBAIK DC?
Secara
garis besar, ini salah satu film terbaik dari DC setelah Aquaman menurut kita.
Mengapa? Karena salah satu faktor yang menurut kita unik yaitu alur dan latar
belakang dari cerita ini. Sangat jarang sekali, kita melihat sebuah film yang
menggambarkan bagaimana seorang superhero berkembang menjadi “dewasa”. Dengan
latar belakang seorang remaja yang mengalami broken home, ini menjadi sebuah
jalan cerita yang unik dan bisa menarik perhatian para penonton.
Film
ini sangat ramah terhadap orang yang belum pernah membaca komik DC sekalipun,
meskipun pengenalannya tidak terlalu detail tentang Universe dari DC. Tapi, alur yang dibawakan membuat
perlahan-lahan kita paham dengan munculnya sosok Shazam ini, sungguh film yang
bagus untuk mengawali munculnya Shazam ini.
BAGAIMANA
DENGAN PEMAINNYA?
Disini,
kalian bisa melihat Mark Strong yang di Kingsman menjadi agen penyelamat dunia,
tetapi disini kalian akan melihatnya sebagai seorang villain yang sangat jahat.
Acting dari Zachary Levi pun membawakan Shazam yang dewasa tetapi masih
mempunyai sifat kekanak-kanakan sangat berhasil, dan sisi komedinya sangat
menonjol. Sang sutradara sangat unik dengan lebih melibatkan anak-anak dalam
film ini, dengan latar belakang para anak-anak kurang beruntung yang diasuh
oleh sepasang suami istri.
Meskipun,
secara garis besar tidak ada pemain yang sangat menonjol aktingnya, kita tetep
bisa menikmati cerita dari film ini, karena mereka semua berhasil memainkan
perannya, dan mendapatkan pesan yang ingin disampaikan.
WORTH
TO WATCH?
Kami
bisa mengatakan bahwa film ini 100% layak untuk ditonton, mau dengan keluarga,
teman, bahkan pasangan kalian. Apalagi, jika ditonton dengan keluarga film ini
akan mempererat hubungan keluarga kalian sepertinya. Karena, tidak hanya
berbalut unsur komedi yang sangat kuat, film ini pun mengajarkan bahwa keluarga
adalah hal yang paling penting di hidup
kita semua.
Dan,
jangan salah. Di film ini, akan banyak kejutan-kejutan kecil bagi para
penggemar DC, karena munculnya satu sosok yang sangat khas dengan DC. Dan, post
credit scene yang akan membuat kita penasaran dan sedikit clue untuk film
berikutnya, ya tidak beda jauh dengan MCU memang. Intinya, tonton sampai habis
untuk tahu apa kejutan yang disimpan oleh sang sutradara.
Film
shazam bisa kalian saksikan di catchplay, atau platform lainnya. Kalau kalian
punya waktu dan ingin menonton film superhero yang ringan dan tidak terlalu
berat, silahkan menonton Shazam dan kasih tau ke kita bagaimana penilaian dari
kalian yaa. Selamat menonton.
0 Komentar